KORAMIL 0816/16 WARU HADIRI PELANTIKAN PENGURUS MABIRAN, KWARRAN DAN DKR PRAMUKA RANTING WARU

Spread the love

 

Danramil 0816/16 Waru Kapten Arh Bambang S yang diwakili oleh Serka Salam menghadiri pelantikan pengurus Mabiran, Kwarran dan DKR ranting Waru, bertempat di Pendopo Kecamatan Waru Kabupaten Sidoarjo. (1/12/2018)

Hadir dalam acara tersebut Wabup Sidoarjo selaku Ketua Kwarcab Sidoarjo, Camat Waru, Kapolsek Waru, Danramil 0816/16 Waru yang diwakili Serka Salam, dan instansi lintas sektor lainnya. Kegiatan ini diikuti kurang lebih 70 orang anggota Pramuka.

Dalam sambutannya Ketua Kwarcab Sidoarjo mengucapakan selamat atas terbentuknya pengurus baru, semoga dengan adanya pengurus baru pramuka ranting waru semakin maju dan senantiasa menjadi pramuka sejati yang menepati Dasa Darma Pramuka serta mampu berperan aktif dalam era kemajuan tehnologi demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sidoarjo.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*